Powered By Blogger

Rabu, 10 April 2013

Rancang Bangun Sistem Pengendalian Alat Rumah Tangga Jarak Jauh menggunakan jaringan Internet Wireless (Wifi)


1.     Judul Penelitian : Rancang Bangun Sistem Pengendalian Alat Rumah Tangga Jarak Jauh menggunakan jaringan Internet Wireless (Wifi)


2.     Latar Belakang
Perkembangan teknologi piranti lunak telah membuat ukuran dari peralatan digital semakin kecil namun memiliki kinerja yang cukup handal. Kepopuleran protokol TCP/IP yang mampu membuat proses komunikasi dan pertukaran informasi menjadi hal yang sangat mudah untuk dilakukan, telah membentuk sebuah jaringan internet global yang mampu menghubungkan berbagai jenis peralatan dengan berbagai jenis teknologi dalam skala yang sangat luas. Integrasi antara embedded system dengan jaringan berbasis TCP/IP akan membawa beberapa keuntungan, seperti kepraktisan dan konektivitas yang tinggi. Integrasi ini lebih dikenal dengan nama Embedded Ethernet. Hal ini menjadi alternatif lain dari sistem kendali jarak jauh yang kebanyakan masih berbasis komputer untuk bisa terhubung dengan jaringan TCP/IP. Berbagai pengembangan yang mendukung embedded ethernet telah dilakukan baik dari segi perangkat lunak, seperti pengembangan kode TCP/IP stack, pengembangan perangkat keras yang lebih cocok dan sesuai untuk embedded system. Tugas akhir ini merancang dan mengimplementasikan sistem kendali jarak jauh berbasis Embedded Ethernet dan mikrokontroler AVR untuk mengendalikan peralatan di gedung ataupun rumah hunian. Sistem ini dapat digunakan untuk keperluan pengendalian menggunakan protokol komunikasi standar TCP/IP. Implementasi ini meliputi perangkat keras maupun perangkat lunak.
Hasil yang diharapkan  diperoleh dari tugas akhir ini adalah sebuah sistem kendali jarak jauh fungsional yang mampu terhubung dengan jaringan computer secara wireless melalui jaringan Wifi, mampu berkomunikasi dengan protokol standar (Ethernet, ICMP, TCP, IP dan HTTP), mampu mengendalikan dua kanal digital, dan dapat diakses melalui web-browser standar (Mozilla Firefox atau Internet Explorer).
3.     Desain Penelitian
Penelitian dikembangkan dengan menggunakan konsep perancangan piranti keras dan piranti lunak. Piranti keras berada pada sisi rumah atau gedung yang dikendalikan, sedangkan piranti lunak berada pada sisi pengendali. Desain system dapat dilihat pada diagram blok di bawah ini :

Piranti keras yang digunakan dalam rancangan adalah Mikrokontroler dan komponen pendukungnya, interface TCP/IP, serta Acces Point dan dibantu dengan modem untuk akses internet.
Cara kerja sistem adalah sebagai berikut :
Piranti rumah tangga dihubungkan dengan perangkat mikrokontroler yang terkoneksi dengan internet. Ketika pemilik akan mematikan atau menghidupkan piranti yang ada di rumah tersebut, maka melalui internet explorer di laptop atau HPnya tinggal membuka software dan menjalankan software untuk mengaktifkan berbagai peralatan tersebut. Karena menggunakan koneksi internet yang wireless, maka di belahan dunia manapun pemilik dapat mengendalikan piranti rumah tangganya.

2 komentar:

  1. Lucky Club Lucky Club Casino Site
    Lucky Club Casino is located in Trompanga, Trompanga, Philippines. Lucky Club Casino is located in the Trompanga Trompanga district and is close luckyclub.live to the centre.

    BalasHapus